Sabtu, 13 Februari 2010

0 komentar


Anjing mini disebut juga dalam dunia penangkarannya sebagai turunan mainan atau toy breed. Ada yang dikelompokkan sebagai turunan untuk kegiatan olahraga atau sporting breed. Contohnya retriever, spaniel dan setter. Kelompok lain adalah hound, contohnya Beagle dan Borzoi. Kemudian ada jenis terrier yang aslinya memang bertubuh kecil. Pengelompokan lain adalah anjing pekerja seperti Doberman, Boxer dan St Bernard. Anjing-anjing yang berfungsi sebagai penjaga ternak masuk dalam kelompok yang disebut herding dogs, di antaranya adalah Collie, herder atau alsatian yang merupakan anjing gembala dari Jerman.


Toy breed memang dikembangkan dari campuran berbagai pasangan anjing. Umumnya sengaja dihasilkan keturunan yang kecil atau mini agar dapat menjadi anjing hiasan dalam rumah. Di antaranya Shih tzu yang merupakan campuran antara anjing turunan dari Tibet dengan anjing Peking. Anjing Peking sendiri tidak diketahui berasal dari campuran apa, karena baru dikenal di Barat pada tahun 1860 setelah balatentara Britania menyerbu Istana Terlarang di Beijing. Anjing ini juga disebut anjing lengan, karena para bangsawan Cina masa itu membawa-bawa anjing mini mereka di lengan jubahnya.

Umumnya anjing-anjing ini berkembang di Eropa dan Asia. Di Eropa yang terkenal adalah Affenpinscher yang dikembangkan pada abad ke-17. Tingginya sekitar 26 sentimeter dan beratnya hanya 3 -3,5 kilogram. Bulldog mungkin yang terkenal dari Eropa. Dikembangkan di Inggris berabad-abad lalu hingga tidak diketahui lagi kapan. Anjing ini kuat, pemberani dan kerap kali ganas. Turunan ini hampir punah pada sekitar tahun 1835 karena Buldog digunakan sebagai anjing aduan. Para pencintanya kemudian menyelamatkannya dengan melakukan penangkaran. Anjing mini ini menjadi lambang ketangguhan dan kegigihan Inggris terutama perdana menterinya Sir Winston Churchill ketika menghadapi Nazi Jerman.

Ada juga anjing-anjing mini yang dihasilkan di benua Amerika. Chihuahua berasal dari Meksiko di Amerika Latin. Satu turunan yang disebut Boston Terrier berkembang pada abad ke-19 di kota pantai timur Amerika Serikat. Tingginya sekitar 35,5 hingga 43 sentimeter dan beratnya 7 - 11 kilogram.

Kesayangan Kaisar Cina
Anjing mini yang populer di Indonesia adalah anjing peking. Binatang ini berasal dari Peking (sekarang bernama Beijing) di daratan Cina. Orang-orang Cina ratusan tahun lalu mempercayai anjing ini keramat. Yang boleh memeliharanya hanya keluarga raja saja. Di istana anjing ini disebut sebagai ”anjing singa”.
Tapi dengan kejatuhan raja, anjing itu sekarang jadi hewan kesayangan di berbagai negara. Padahal sebelum itu sebenarnya sudah banyak anjing peking yang dipelihara di luar Cina.Yang membuat anjing ini cepat dicintai, justru karena sifatnya yang pendiam dan kurang lincah.
Tinggi anjing itu cuma 20 -25 cm sampai pundaknya dan panjang badannya lebih panjang sedikit dari tinggi tubuhnya. Beratnya 3,5 - 7,5 kg. Yang lucu mungkin bentuk hidungnya yang kecil dan pendek alias pesek seperti terdorong ke dalam. Namun matanya besar, bulat dan hitam.
Ekornya berambut lebat dan melengkung ke atas melebihi punggungnya. Rambut badan sangat lebat dan di sekitar leher rambutnya tebal, panjang dan lurus. Warnanya bervariasi mulai dari kuning muda, coklat tua kemerah-merahan atau hitam.

Poodle
Jenis lain yang juga populer adalah anjing poodle. Anjing ini menjadi unik karena biasanya potongan rambutnya dibentuk lucu-lucu. Rambut punggungnya dan bagian perut dicukur gundul. Lalu rambut paha sampai dekat dengan persendian metatarsus dicukur gundul. Juga rambut di bawah persendian metatarsus dicukur gundul.
Dari pangkal ekor sampai dekat ujung ekor dicukur gundul demikian juga kaki muka daerah bagian atas metacarpus. Jadi bagian-bagian yang berambut adalah kepala,leher, bagian bahu dan dada. Rambut tersisa juga pada persendian metacarpus dan metatarsus, bagian pantat dekat ekor dan ujung ekor.
Agar anjing-anjing ini dapat mengikuti peragaan, menurut ketentuan anjing wajib dicukur seperti di atas. Anjing-anjing yang tak dicukur disebut corded poodles. Bila rambut anjing poodle dibiarkan tumbuh dan gondrong, rambut itu akan panjang sekali dan terpilin menjadi seutas rambut berbentuk tali. Jika rambut itu dipotong pendek maka akan mengeriting dan padat.
Anjing ini amat cerdik, dan hewan kesayangan yang baik dan pantas untuk anjing rumah. Ada tiga ukuran yang berbeda dari anjing ini yaitu, anjing poodle standar, anjing berukuran sedang dan anjing miniatur dan terkecil disebut poodle mainan. Yang membedakan mereka adalah ukuran badannya. Poodle standar tingginya 37,5 cm sampai pundaknya, poodle miniatur 25 sampai 37,5 cm dan poodle dibawah 25 cm adalah anjing poodle mainan.
Warna anjing ini ada yang hitam, coklat atau putih. Anak anjing yang baru berumur beberapa hari dipotong ekornya pendek, jangan terlalu pendek. Kalau terlalu pendek, dia bisa kedinginan. Makanan yang lazim adalah makanan olahan dalam kaleng.

Chihuahua
Anjing Chihuahua adalah anjing yang terkecil di dunia. Binatang ini seperti anjing mainan dan patuh menerima perintah, ditambah lagi cerdik. Menurut pustaka, ia ditemukan sejak 3000 tahun lalu. Makanya chihuahua termasuk anjing tertua di dunia.
Anjing ini asal muasalnya dari Chihuahua, Meksiko. Dahulu kala ia dipakai dalam upacara keagamaan. Sekarang ini dia lebih sebagai anjing kesayangan. Tinggi badannya 20 - 25 cm dan beratnya antara 1 - 4 kg. Mata anjing ini besar, bulat dan telinganya besar.
Yang membuat dia semakin lucu karena ekornya melengkung dan ramping kakinya Tapi dia tergolong jenis yang mampu lari cepat. Warna anjing ini ada yang putih atau hitam atau kombinasi dari berbagai warna.

Mini Pincher
”Anjing ini sesungguhnya mirip doberman, namun dalam bentuk mini,” ujar Yanto dari Zacharias Pet Store, Jakarta. Baik warna dan bentuk badannya serupa. Begitu juga ketangkasannya tak kalah dengan ”abangnya”, doberman, anjing penjaga yang ditakuti. Dalam pustaka, dia disebut juga doberman pincher.
Karena yang ini jenisnya mini makanya dijuluki mini pincher. Tapi soal ketajaman dan kewaspadaannya lumayan juga. Sebagai penjaga, anjing ini bisa diandalkan sebab penciumannya cukup tajam. Kalau ada tamu asing, anjing ini tampak galak dan suka menyalak. ”Tapi jangan harap dia bakal membela, menggigit musuh. Mungkin sekali ditendang penjahat, dia langsung KO,” tambah Yanto.
Makanya dia lebih disukai banyak orang ketimbang jika memelihara doberman yang besar yang terkesan seram. Sebagai teman dan funny dog, mini pincher cukup cerdas dan bisa dibanggakan. Beberapa atraksi keterampilannya sering kita lihat di layar kaca.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

kucing persia

0 komentar

Kucing Persia merupakan kucing yang sangat cantik dan indah dengan bentuk tubuh yang besar, padat, kepala besar dan bulat, ditutupi lapisan bulu yang tebal. Orang awam pun pasti langsung bisa mengenali kucing persia.

Di Indonesia, kucing ras persia cukup banyak dikembangbiakkan dibandingkan dengan ras lain. Mungkin disebabkan bulu yang panjang dan tebal serta sifat tenang, anggun dan manja yang merupakan salah satu ciri khas kucing ras persia. Persia lebih mudah dikandangkan, relatif tidak berisik dan lebih cocok hidup di dalam rumah.

Berdasarkan panjang bulunya, persia terdiri daru dua tipe yaitu yang berbulu panjang (long haired persian) dan yang berbulu pendek (exotic short hair). Berdasarkan variasi warna, persia terbagi menjadi tujuh kelompok, yaitu :

Solid color (segera online)
Silver and Golden Division (segera online)
Shaded and Smoke Division (segera online)
Tabby Division (segera online)
Particolor Division (segera online)
Bicolor Division (segera online)
Himalayan Division (segera online)

Kepala :
Kepala persia besar dan bulat, hidung pesek dan lebar dengan celah pembatas yang jelas dengan mata. Rahang kuat dan lebar, pipi penuh ditopang tulang pipi yang menonjol. Bila dilihat dari samping, bagian dahi hidung dan dagu berbentuk garis tegak lurus.

Telinga : berujung bulat, bagian dasar melebar, tidak terlalu tinggi dan miring ke depan.

Mata : mata yang membuka berbentuk bulat dan lebar, warna mata berhubungan dengan warna bulu.

Badan : dada lebar dan membulat dengan bagian punggung sedikit membulat, ukuran dan posisi perut bagian belakang membulat dan lebih rendah (cobby)

Kaki : pendek, tebal, kuat ditopang tulang yang berukuran besar. Kaki depan lurus dan kaki belakang juga lurus bila dilihat dari belakang.

Cakar : besar, bulat dan kokoh, lima jari di kaki depan dan empat jari di kaki belakang

Bulu : panjang dan tebal mengkilap, menutupi seluruh badan

Ekor : berbulu tebal,lurus, panjang sesuai proporsi badan

Sifat : mudah beradaptasi dengan berbagai macam tempat, suka bermain dan mudah untuk disayangi. Ekspresi wajah yang manis dengan sifat tenang bisa duduk dan tidur disatu tempat selama berjam-jam, tidak berisik serta bersuara lembut.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
 
Copyright © pradilaa